Selasa, 12 Februari 2019

TheoReview One Piece Chapter 899


REVIEW ONE PIECE CHAPTER 899: The Last Stand




By : Lempok Durian
.
Dear nakama ….
.
Lagi-lagi ada kabar gembira bagi kita yang mengikuti scanlation mingguan One Piece. Di akhir chapter ini ada catatan editor yang menyebutkan bahwa minggu depan chapter 900 akan terbit. Dengan begitu, maka chapter One Piece terbit dalam 5 minggu secara beruntun. Dengan pertimbangan volume 88 berakhir pada chapter 889, maka aku memprediksi bahwa volume 89 nanti akan ditutup dengan chapter 900. Ada 11 chapter di volume ini (Chapter 890-900).
.
Nakama, chapter kali ini berjudul “The Last Stand”, Yang Tersisa. Menurutku judul ini merujuk pada “kemudahan” yang tersisa dari SHP di arc ini, yaitu bantuan dari Sun Pirates. Jika Germa 66 sudah mulai menunjukkan kebolehannya, maka inilah waktunya bagi Sun Pirates unjuk kebolehan juga. Toh sebenarnya dari beberapa jam yang lalu mereka sudah beraksi secara sembunyi-sembunyi dengan menonaktifkan fungsi siput pengawas Totland.
.
Oke, supaya pembahasan di chapter kali ini lebih terarah, aku akan membahas 7 poin dari chapter ini.
.
===== 1. Cover Story =====
.
Anggota keempat dari New Giant Warrior Pirates sudah ditampilkan. Namanya Goldberg. Nama yang familiar bagi kita yang membaca scanlation Jaimini’s Box. Yup, Jaimini’s Box menyinggung soal Pangeran Loki, Road, dan Goldberg di chapter 866. Ketiganya lahir sekitar 62 tahun yang lalu. Aku jadi semakin antusias untuk mengetahui anggota kelima dari New Giant Warrior Pirate. Apakah Loki? Memungkinkan. Apakah Gerth? Juga memungkinkan. Yang jelas siapapun dia, sepertinya raksasa tersebut pernah ditampilkan atau di-mention di flashbacknya Big Mom (Ch. 866-867).
.
Di cover story ini kita lihat Goldberg sedang memegang senjata Gada. Ini jenis senjata yang berbeda dibandingkan 3 raksasa sebelumnya. Hajrudin memegang Kapak, Stansen memegang Palu Godam, dan Road memegang Pedang Mata Satu. Nah, dari polanya, sepertinya anggota kelima nanti akan memegang senjata dengan jenis yang berbeda juga. Apakah itu? Kalau menurutku Cambuk, Pedang Mata Dua, atau Tombak. Kalau menurut kalian apa?
.
Di New Giant Warrior Pirates, posisi Goldberg adalah Koki (seperti yang kuprediksi di review sebelumnya), nah apakah anggota kelima nanti akan berposisi sebagai Dokter Kapal? Atau posisi lainnya? Sepertinya jawaban atas pertanyaan-pertanyaan ini tidak akan segera kita dapatkan di chapter mendatang, karena perayaan chapter ke 900 One Piece. Jadi bersabar saja sampai chapter 901 atau 902 muncul.
.
===== 2. Kue Yang Menentukan Nasib =====
.
Chapter ini diawali dengan kegamangan BMP atas apa yang akan terjadi pada Big Mom. Kegamangan tersebut dirumuskan Perospero menjadi 3 kemungkinan. 
.
“Persiapkan diri kalian! Rasa dari kue itu akan menentukan nasib kita!”
.
“Hanya ada 3 kemungkinan yang akan terjadi. Pertama, Mama akan mati keracunan! Itu akan menjadi akhir dari BMP. Kedua, Racun itu tidak berefek, tapi rasanya buruk! Jika begitu, Tantrum Mama tidak berhenti, dan dia akan menghancurkan Negeri ini!! Ketiga, Racunnya tidak berefek, dan rasa kue itu sangat lezat!! Ini adalah situasi ajaib yang dengannya kita bisa selamat!”
.
Kesinisan atas rasa dari kue tersebut juga menyebar di kalangan masyarakat Totland. Rasanya mustahil kue tersebut bisa menyamai buatan Streusen. Bahkan Streusen membutuhkan waktu berhari-hari untuk membuat Wedding Cake, bagaimana mungkin kue pengganti yang dibuat hanya dalam beberapa jam bisa menandinginya? Hoho, mereka tidak tahu saja resep kue itu dipelajari Sanji di pulau 99 master koki!
.
Sebagai tokoh dalam cerita, sangat logis bagi Perospero untuk memprediksi 3 kemungkinan di atas. Ia tidak seperti kita (para pembaca) yang diperlihatkan keberjalanan peristiwa di Totland secara menyeluruh. Oleh karena itu, dugaannya bahwa Wedding Cake tersebut mengandung racun adalah dugaan yang sangat rasional. Apalagi yang memegang kue itu adalah seorang Bege yang sebelumnya terang-terangan ingin membunuh Big Mom dengan KX-Launchernya. 
.
Kita tahu, sejak awal kue tersebut tidak mengandung racun, jadi kemungkinan pertama gugur. Kita juga tahu bahwa kue tersebut sudah teruji memiliki rasa yang uenak banget, maka kemungkinan kedua gugur. Maka hanya tersisa kemungkinan ketiga, tidak ada reaksi racun dan kue itu enak banget, sehingga Hunger Tantrum Big Mom berhenti, dan Totland terselamatkan dari amukan Big Mom. Tetapi, buntut dari kemungkinan ketiga ini yang akan menarik menurutku. Apakah Big Mom akan mencari kue yang sama di kemudian hari?
.
Bagaimanapun, kue tersebut akan menyelamatkan Totland dari amukan BM-lah tentunya.
.
===== 3. Fire Tank Pirates =====
.
Luffy beruntung bisa beraliansi dengan Bege. Terlihat bahwa Bege merupakan aliansi yang loyal. Fire Tank Pirates bertaruh banyak untuk mengalihkan perhatian BM dari SHP. Bahkan mereka harus kehilangan Nostra Castello karena hancur. Hancurnya Nostra Castello bisa kita pastikan dari 2 hal. Pertama, dari ucapan Bege di salah satu panel di chapter ini, “Kita sudah memenuhi kewajiban kita! Nostra Castello juga sudah hancur!" 
.
Yang kedua, dari 2 panel di chapter ini (halaman 2 dan halaman 6, jika cover tidak dihitung). Jika kalian masih tidak yakin kalua Nostra Castello hancur, silakan cek gambar yang kulampirkan. Dari bentuk tiang kapal dan gerigi pinggiran kapalnya, di sana terlihat jelas kalau bangkai kapal tersebut memang Nostra Castello.
.
Entah dengan kapal apa Bege akan keluar dari Totland, tapi yang jelas Bege butuh mencuri kapal sebagai pengganti Nostra Castello. Good luck, Father!
.
===== 4. Karakter Monkey D. Luffy =====
.
Nakama, One Piece sudah melakukan voting untuk pemilihan karakter terfavorit sebanyak 6 kali. Di keenam voting tersebut, Luffy selalu menempati posisi pertama. Tidak, faktornya bukan hanya karena Luffy adalah karakter utama One Piece. Toh, jika merujuk ke manga lain, ada saat di mana karakter utama suatu manga bukanlah karakter terfavorit di mata pembaca. 
.
Faktor utama kenapa Luffy begitu favorit adalah cerdasnya Oda dalam membangun karakter seorang Monkey D. Apa saja itu? Tekad yang kuat, kepolosannya, kejujurannya, kejenakaannya, prinsip-prinsipnya, cara dia memperlakukan teman, dll. 
.
Kita bisa melihat bagaimana baiknya Luffy dalam memperlakukan teman-temannya pada 2 adegan di chapter ini. Pertama, dari dialog Luffy dengan Nami, Chopper, Brook, dan Carrot.
.
“Kalian … Aku kecapekan nungguin kalian lho!”
“Jangan bohong! Lukamu masih baru.”
.
Dari dialog ini, kita lihat bagaimana kesatrianya seorang Luffy. Suffering a man should never known, pengorbanan seorang pria memang harusnya tidak diumbar-umbar supaya teman-temannya tahu tentang itu. Ini mengingatkanku kembali pada adegan di chapter 881, ketika Luffy menutup mulutnya rapat-rapat agar jeritan kesakitannya tidak terdengar oleh teman-temannya.
.
Selanjutnya, bagai mana Luffy menyikapi penilaian Judge atas Sanji. Pada mulanya Luffy tampak kaget atas penilaian Judge atas Sanji, tapi kemudian dia membalas perlakuan itu dengan cerdas. Lazimnya sih ketika sahabatmu dihina orang lain, kau akan menentang argument-argument orang tersebut, tapi di kasus ini Luffy tidak begitu. 
.
“Kenapa kau begitu peduli tentangnya, Luffy si Topi Jerami? Apa kau benar-benar ingin membahayakan nyawamu hanya untuk membawa kembali satu orang? Sanji adalah kegagalan Germa! Orang itu ga ada yang baik tentangnya!”
.
“Sampai jumpa! Makasih atas bantuannya!”
.
“Sanji, ini mengejutkan, kenapa dia menyebutkan hal-hal baik tentangmu, ya?” ucap Luffy dengan wajah polos.
.
Damn! Ini adegan yang keren banget. Dengan tidak menanggapi pertanyaan Judge, Luffy sudah membuat si penanya kesal. Dengan menyimpulkan kebalikan dari pernyataan Judge kepada Sanji, Luffy sudah membesarkan hati temannya, sadar atau tidak sadar. Coba bayangkan jika respon Luffy atas pernyataan Judge adalah membantah pernyataan tersebut, akan banyak waktu yang terbuang untuk itu, dan lagi Sanji bukan wanita yang musti dibela kehormatannya dari hinaan di depan publik. Abaikan saja hinaan tersebut, toh nanti si penghina akan kesel sendiri.
.
Sikap-sikap Luffy yang beginilah yang membuat kita menyukainya. Tapi tetap, bagiku Luffy adalah karakter favorit kedua, karena yang pertama adalah si Kappa Mesum.
.
===== 5. Smoothie dan Daifuku =====
.
Kepungan lagi! Smoothie dengan cerdas mengarahkan pasukan untuk mencegat Sunny dari depan, sedangkan ia sendiri mengejar Sunny dari belakang. Sebuah strategi laut yang baik. Ini membuat Sunny berada dalam jangkauan serang Smoothie dan Daifuku.
.
Nama terakhir bahkan memerintahkan Jinnya untuk mencincang Carrot yang sebelumnya memporak-porandakan kapal armada Daifuku. Dan … clash itu pun terjadi! Yup, si putra ketiga Vinsmoke menghalau serangan si putra ketiga Charlotte. Akan sangat menarik jika Oda membiarkan pertarungan mereka berlanjut sampai selesai. Ini akan jadi kesempatan bagi Sanji untuk menjawab penilaian-penilaian Judge atas dirinya. Bahwa benar kalau ia sibuk memasak, tapi tidak berarti bahwa ia tidak tangguh dalam bertarung juga, bukan? Benar bahwa kulitnya bukan merupakan perisai baja, tapi bukan berarti bahwa ia tidak mampu mengalahkan makhluk sekeras Jin Daifuku juga, bukan? Yang jelas, semua penilaian jelek Judge tentang Sanji akan terjawab tuntas di arc ini, lihat saja!
.
Dengan posisi Smoothie yang sangat dekat, tentu ini akan merepotkan SHP. Smoothie ini tampaknya sama seperti Snack yang mantan komandan manis, punya spesialisasi bertarung di lautan. Yang cocok berhadapan dengannya adalah Jinbei, sang kesatria laut. Yah, aku tidak yakin Smoothie akan tumbang di arc ini, tapi tetap ia perlu dipasangkan melawan musuh yang sepadan. Jinbeilah orangnya.
.
===== 6. Sun Pirates =====
.
Kemunculan mereka sudah diprediksi, tapi tetap, adegan ketika mereka muncul berkesan epic! Wadatsumi menerjang! Terjangan itu membuyarkan formasi kepungan armada Smoothie terhadap Sunny.
.
Wadatsumi sendiri adalah anggota baru dalam Sun Pirates. Waktu bertemunya Jinbei dengan Wadatsumi (di kota pelabuhan) adalah timeline yang sama dengan hari pertama di Dressrosa, terlihat dari koran pemberitaan aliansi Luffy dan Law (cover story ch. 760), maka Wadatsumi baru bergabung sekitar 24-25 hari yang lalu. Sekitar 14 hari yang lalu Luffy berada di Zou (ini sudah kujelaskan di review ch. 886) + 7 hari perjalanan Dressrosa-Zou + 3 hari masa istirahat Luffy di Dressrosa. Artinya kurang dari sebulan Wadatsumi bergabung bersama Sun Pirates. Kalian bisa membaca ulang kisah tentang Jinbei dan Wadatsumi ini di cover story edisi ke-21 (cover chapter 751-785), supaya lebih dapat gambarannya.
.
Selain Wadatsumi, sudah bercokol para anggota Sun Pirates di dasar perairan Cacao Island. Ada Charlotte Praline yang memilih berkhianat kepada BMP. Ada Aladdin sang sang kapten baru Sun Pirates juga di sana. Semuanya bertekad untuk mengawal Jinbei dan SHP agar lolos dari Totland. Sungguh bantuan yang sangat dibutuhkan.
.
===== 7. Morgan dan Stussy =====
.
Kedua orang ini adalah orang yang berpengaruh pada penetapan bounty para kriminal bagi Pemerintah Dunia. Stussy seorang agen pemerintah dan Morgan adalah orang di balik pusat pemberitaan dunia. Mont D’ Or dan BMP yang berada di WCI cukup bodoh untuk melepaskan pengawasan kepada mereka berdua. Padahal di chapter 896 (Pukul 12:40) mereka masih di sana. Untuk itu, Mont D’ Or memerintahkan bawahannya agar kedua orang ini ditangkap, supaya berita porak-porandanya BMP tidak diketahui oleh dunia.
.
Coba bayangkan jika berita itu sampai kepada Pemerintah Dunia, tentunya bounty Luffy akan naik lagi, bukan? Yup, dia sudah membuat kegaduhan besar di markas seorang Yonkou! Kisaran 1 milyar berry cukup pantas untuk menghargai kepalanya setelah ini menurutku.
.
===================================
.
END


Sumber OPFCI

Tidak ada komentar:

Posting Komentar